Resep Kolak Pisang Gula Merah Sangat Nikmat


Sebentar lagi kita puasa, yuk kita bikin kolak pisang pakai gula merah pasti sangat nikmat setelah seharian berpuasa, selain itu mudah kok membuatnya pasti sekeluarga menyukainya.

Bahan :
2 buah pisang tanduk, dipotong miring 2-3 cm
200 gram labu kuning, dipotong kotak
200 gram ubi merah, dipotong kotak
100 gram kolang kaling, dipotong panjang 3 bagian
3 sendok makan pacar cina
2.000 ml air
400 gram gula merah, sisir halus
3 lembar daun pandan, diikat
1/2 sendok teh garam
500 ml santan dari 1 butir kelapa

Cara membuat Kolak Pisang Gula Merah :
  1. Rebus labu kuning, ubi merah, air, gula merah, daun pandan, dan garam sampai mendidih.
  2. Tambahkan kolang kaling, pacar cina, dan pisang tanduk. Masak di atas api kecil sampai meresap.
  3. Masukkan santan. Masak sampai mendidih.
  4. Hidangkan di meja makan sambil menunggu berbuka puasa
Untuk 8 Porsi

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel