Resep Putri Salju Melon Wijen Menu Istimewa Saat Hari Raya


Hari raya/lebaran merupakan hari yang istimewa, saatnya kita harus menyajikan kue yang istimewa saat kumpul bersama keluarga tercinta, dengan resep putri salju melon wijen menjadikan kue kering putri salju ini menjadi sangat istimewa dan menjadi favorite seluruh keluarga, yuk kita membuatnya.

Bahan :
100 gram kenari, dicincang kasar
250 gram margarin
1/4 sendok teh garam
25 gram gula tepung
1/8 sendok teh esens melon
1 sendok makan sirup melon
1 kuning telur
6 tetes pewarna hijau muda
175 gram tepung terigu protein rendah
100 gram tepung sagu, disangrai 10 menit
50 gram susu bubuk
1 sendok makan wijen putih,disangrai

Bahan Taburan :
125 gram gula donat rasa melon

Cara Membuat Putri Salju Melon Wijen :
  1. Kocok margarin, garam, gula tepung, esens melon dan sirup melon 1 menit sampai lembut.
  2. Tambahkan kuning telur dan pewarna hijau muda. Kocok rata.
  3. Masukkan tepung terigu, tepung sagu, dan susu bubuk sambil diayak dan diaduk rata. Tambahkan kacang kenari dan wijen sangrai. Aduk rata.
  4. Ambil sedikit adonan. Bentuk bulat. Pipihkan. Letakkan di dalam loyang yang dioles tipis margarin.
  5. Oven dengan api bawah suhu 130 derajat Celcius 35 menit sampai matang.
  6. Panas-panas gulingkan di atas gula donat rasa melon.
Untuk 750 gram

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel