Resep Talam Kue Keranjang, Imlek Menjadi Lebih Spesial


Talam Kue Keranjang bikin imlek nanti menjadi lebih spesial, rasanya kue talam yang begitu nikmat dipadukan dengan rasa khas kue keranjang dijamin deh pasti anda ketagihan, selain nikmat talam ke keranjang ini sangat mudah dan praktis sekali dibuat.

Bahan :
1 buah kue keranjang, dipotong tebal 2 cm

Bahan Talam I :
50 ml air daun suji dari 30 lembar daun suji dan 3 lembar daun pandan
500 ml santan dari 1 butir kelapa
125 gram gula pasir
1/4 sendok teh garam
5 tetes pewarna hijau tua
120 gram tepung beras
50 gram tepung sagu

Bahan Talam II :
50 ml air panas dan 100 gram gula merah sisir, dididihkan
20 gram tepung beras
200 ml santan dari 1/2 butir kelapa
1/4 sendok teh garam
40 gram tepung sagu

Cara Membuat Talam Kue Keranjang :
  1. Kukus kue keranjang sampai lembut.
  2. Padatkan di loyang 20x20x4 cm yang dialas plastik dan dioles tipis minyak. Sisihkan.
  3. Bahan talam I, rebus santan, gula pasir, air daun suji, garam, dan pewarna hijau tua sambil diaduk sampai mendidih. Saring . Ambil 650 ml.
  4. Biarkan hangat. Tuang ke dalam campuran tepung beras dan tepung sagu sedikit-sedikit sambil diuleni sampai licin.
  5. Tuang sebagian di atas ketan. Kukus di atas api sedang 10 menit.
  6. Tuang lagi sisa lapisan hijau. Kukus di atas api sedang 10 menit
  7. Bahan talam II, aduk rata tepung beras dan air gula. Masukkan santan, garam, dan tepung sagu. Aduk rata.
  8. Tuang ke atas bahan I. Kukus di atas api sedang15 menit sampai matang.
Untuk 16 Potong

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel