Resep Nagasari, Kue Tradisional Yang Selalu Jadi Favorite


Kue Nagasari merupakan kue tradisional yang selalu menjadi favorit, rasanya yang begitu legit dan manis ditambah aroma khas nangka yang begitu nikmat, pasti anda akan ketagihan, yuk kita membuatnya.  

Bahan :
2 buah pisang tanduk, kukus, kupas, belah dua, potong panjang 3 cm, untuk isi
65 gram tepung sagu
225 ml santan dari 1/4 butir kelapa
225 gram tepung beras
700 ml santan dari 1 butir kelapa
125 gram gula pasir
1 sendok teh garam
1 lembar daun pandan
4 buah mata nangka, potong kotak
26 lembar daun pisang muda, untuk membungkus

Cara Membuat Nagasari :
  1. Larutkan tepung sagu dan 225 ml santan. Sisihkan.
  2. Aduk rata tepung beras dan 700 ml santan. Tambahkan gula pasir, garam, dan daun pandan. Masak sambil diaduk sampai meletup-letup. Angkat.
  3. Tuang larutan tepung sagu sedikit demi sedikit sambil diaduk sampai licin. Tambahkan nangka. Aduk rata.
  4. Ambil daun pisang muda. Beri adonan. Letakkan pisang tanduk. Tutup dengan adonan. Bungkus.
  5. Kukus di dalam alat kukusan yang sudah dipanaskan selama 15 menit sampai matang. 
Untuk 26 Buah

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel