Tumis Tofu Saos Tiram



Masak apa bunda? masak tumis tofu saos tiram sepertinya enak nih bunda. Perlu kita coba nih di dapur rumah kita, karena selain rasanya yang enak pasti sangat di sukai oleh keluarga bunda terutama dengan buah hati bunda. Jadi anak bunda yang sebelumnya kurang suka terhadap sayuran sekarang malah jadi doyan kan.

Tumis tofu saos tiram merupakan masakan yang terbuat dari tofu dengan campuran sayur brokoli, wortel, sosis yang di masak dengan bumbu-bumbu seperti bawang bombay, bawang putih, garam dan beberapa bahan lainnya. Tumis tofu saos tiram ini sangat enak di sajikan pada saat masih panas dengan tambahan lauk dan nasi yang hangat pula bun. Jadi, semakin menarik nafsu makan anak-anak nih bun. Bunda-bunda tidak perlu khawatir dengan cara memasaknya, karena sangat mudah nih bun. Ayo kita tunggu apalagi langsung saja yuk kita lihat apa saja bahan-bahan yang di perlukan dan bagaimana cara memasak tumis tofu saos tiram yang enak. 

Bahan :
1 buah tofu, balut dengan maizena, goreng
1 bonggol brokoli, potong, rendam dengan air garam
2 buah wortel, potong
3 buah sosis, iris serong
1/2 bawang bombay, potong
3 bawang putih, cincang
2 sdm saos tiram
1 sdm kecap asin (soy sauce)
1/2 sdm kecap manis
2 sdm gula
Garam dan merica secukupnya
Air matang 500 ml
Larutan maizena

Cara Membuat :
  • Tumis bawang bombay dan bawang putih dengan sedikit minyak sampai harum
  • Masukkan wortel dan air, masak sampai agak empuk
  • Masukkan sosis, tambahkan semua bumbu, cek rasa
  • Masukkan brokoli dan tofu, masak sebentar saja
  • Tambahkan larutan maizena, masak sampai mengental
Bagaimana bunda, sangat mudahkan untuk mengikuti setiap langkah-langkah yang ada. Jika bunda-bunda masih ingin melihat aneka resep yang lainnya bunda dapat melihatnya di kumpulan resep kue dan masakan mudah terbaru dan terlengkap bisa lihat di sini.

Selamat mencoba...

Sumber : @wrkitchen

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel